Sabtu, 08 Oktober 2011

Organisasi Perusahaan

Contoh PT. Indodacin Presisi Utama merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak dalam bidang perakitan timbangan dan purna jual. 

Timbangan yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut cukup beragam, mulai dari timbangan sayur-mayur, timbangan mekanik, timbangan jembatan sampai timbangan dengan sistem terkomputerisasi. Timbangan-timbangan yang diproduksi tersebut telah mempunyai standar yang telah ditetapkan oleh perusahaan yang bervariasi dari kapasitas 50 kg sampai dengan kapasitas 120.000 kg.

Pemilik PT. Indodacin Presisi Utama mengawali usahanya dengan service berbagai jenis timbangan ekspor impor sejak tahun 1950. Dari pengalaman yang diperoleh dari tahun-tahun sebelumnya, maka pada tahun 1985 pemilik perusahaan ini mulai memproduksi timbangan jembatan/truk dengan sistem mekanik, yang telah dipasarkan dan dikenal sampai saat ini di Indonesia dari Sabang sampai Merauke. 

Kemudian pada tahun 1992, pemilik mulai mendirikan perusahaan ini dengan nama PT. Indodacin Presisi Utama dengan melakukan diversifikasi jenis produksi timbangan untuk memenuhi kebutuhan akan permintaan pasar yang semakin beragam. PT Indodacin Presisi Utama mempunyai letak kantor dan pabrik yang terpisah. Lokasi kantor berada di Jalan Glugur No. 18-D Petisah-Medan, sedangkan lokasi pabrik untuk proses produksi terletak di Titi Kuning. 

Jenis timbangan yang diproduksi PT Indodacin Presisi Utama antara lain: timbangan duduk, bobot ingsut, ternak, dan jembatan. Timbangan yang diproduksi tersebut sudah mulai mengalami perkembangan dari sistem mekanik menjadi sistem elektronik (digital) dan terkomputerisasi. Perkembangan selanjutnya dari sistem yang terkomputerisasi ditingkatkan menjadi sistem berbasis Local Area Network  (LAN).

Tipe dan stuktur organisasi

Struktur Organisasi Perusahaan
Dalam suatu organisasi, tugas dan tanggung jawab dari setiap personil sangat diperlukan, agar tercipta suatu kejelasan arah dan koordinasi. PT. Indodacin Presisi Utama menggunakan bentuk organisasi garis. Dilihat dari struktur organisasinya, bentuk pelimpahan tugas dilakukan berdasarkan bagian dan fungsi masing-masing bagian, sehingga struktur pelaporan dan pertanggung jawaban hasil pekerjaan dapat dilaksanakan dengan baik.berikut peringkat struktur organisasi PT. Indodacin presisi utama

PIMPINANManajer MarketingManajer HRDManajer Keuangan Kabag Divisi Komersil dan IndustriKa Bag Divisi Jembatan Supervisor keuangan dan akuntansi SupervisorMarketing staf personaliaKoordinator workshopMandor Lapangan JembatanMandor lapangan komersil dan IndustriStaf Gudang Sparepart dan komponenKoordinator Gudang umumSupervisor ServiceStaf service.

Tidak ada komentar: